Hotel di Bali Terapkan Protokol Kesehatan Ketat Saat Liburan

Senin, 07 Desember 2020 - 13:55 WIB
loading...
Hotel di Bali Terapkan...
foto / dok Sanctoo Suites and Villas
A A A
JAKARTA - Meski pemerintah memangkas jumlah libur akhir tahun dan cuti bersama pada Desember 2020, hotel-hotel tetap terapkan protokol kesehatan untuk menyambut tamu yang ingin habiskan libur Natal dan tahun baru.Hal tersebut juga dilakukan hotel hotel di Bali.

Area Manager East Indonesia tiket.com, Rajasa Oktavio Hadisoemarto mengatakan top destinasi yang paling dicari berdasarkan nama daerah di aplikasi tiket.com adalah Bali.

Baca juga : Tips Menghilangkan Jerawat dengan Mudah Setelah Olahraga

"Sekarang ini didominasi tamu lokal, mereka biasanya mencari hotel atau villa di Bali yang tentunya safety first dan nyaman untuk liburan keluarga," katanya ke Sindonews.com, beberapa waktu lalu.

Rajasa menjelaskan , tiket.com sudah menghibau kepada mitra hotel di Bali untuk menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Sebagai salah satu hotel mitra tiket.com yang telah berlabel tiketCLEAN, Sanctoo Suites and Villas melakukan rangkaian protokol kesehatan kepada tamu dan staff dengan ketat. Mulai dari gate masuk, setiap tamu Sanctoo Suites and Villas Gianyar akan diarahkan untuk mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer terlebih dahulu. Kemudian dilakukan pengecekan suhu tubuh secara otomatis, hanya tamu yang bersuhu tubuh di bawah 37,3 derajat celcius yang boleh masuk.

Sedangkan selama proses check-in, jika terjadi crowded akan diatur sedemikian rupa agar tidak menumpuk. KTP dan pulpen yang digunakan untuk keperluan check-in juga akan disanitize dengan alat khusus.

Tak hanya tamu, staff Sanctoo Suites and Villas Gianyar juga lakukan prosedur yang sama sebelum memasuki bangunan seperti mencuci tangan dan cek suhu tubuh, ditambah dengan menggunakan APD basic yaitu masker, sarung tangan ataupun face shield.Jika ada tamu yang ketahuan suhu tubuhnya di atas 37,3 derajat celsius, akan diarahkan ke room isolasi yang sudah diediakan.

"Kami ingin memastikan tamu-tamu yang menginap di Sanctoo menikmati malam pergantian tahun dengan aman," kata General Manager Sanctoo Suites and Villas, Subali Adi Putra.

Baca juga : Wah, Bella Hadid Borong Tanaman Lidah Mertua yang Lagi Ngehits

Upaya ini berhasil membuat Sanctoo mendapatkan sertifikasi CHSE (Cleanliness, Health, Safety and Enviromental Sustainability) dari Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI. Sertifikasi ini jadi cara Kemenparekraf untuk boosting kepercayaan konsumen bahwa destinasi pilihan berlibur telah memenuhi kriteria sekaligus menerapkan sekaligus meningkatkan prosedur protokol kesehatan.

Sebelumnya, Sanctoo Suites and Villas juga telah lolos sertifikasi dari Dinas Pariwisata Kabupaten Gianyar pada tanggal 10 JulI 2020 sebagai akomodasi pertama di Kabupaten Gianyar yang telah menerapkan protocols kesehatan di era new normal. "Ini menjadi jaminan yang mutlak kepada customer di setiap properti kami," pungkas Subali. (mg1)
(sal)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1224 seconds (0.1#10.140)